Teknologi Sonar atau Sound
Navigation and Ranging merupakan teknik yang menggunakan penjalaran suara dalam
air untuk navigasi atau mendeteksi kendaraan di dalam air. Teknologi Sonar juga
memiliki arti penjarakan dan navigasi suara.
Saat dipakai dalam air, Sonar akan menggunakan
gelombang suara bawah air yang dipancarkan dan dipantulkan untuk mendeteksi
serta menetapkan lokasi objek bawah laut.
Suara tersebut akan dipancarkan ulang ke operator
melalui speaker untuk kemudian ditampilkan ke monitor. Data-data itu berasal
dari hasil pantulan gelombang suara yang dikirim ke bawah permukaan laut.
Selama ini Sonar telah dipergunakan untuk mendeteksi
kapal selam, ranjau, mendeteksi kedalaman, menangkap ikan secara komersil,
keselamatan dan berkomunikasi di laut, seperti dikutip dalam Okezone.com, Senin (29/12). (ws/ok)
Tag :
Alat Pendeteksi
0 Komentar untuk "Mengenal Teknologi Sonar, Alat Pendeteksi AirAsia QZ 8501"